04 November 2010

Telkom Bekerjasama dengan Tobacom Adakan Pelatihan Internet




Parapat,

Dalama rangka memperingati hari sumpah pemuda 28 oktober 2010 dan dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di lingkungan pelajar dan organisasi kepemudaan serta mendukung program Corporate Social Responsibility, PT Telkom bekerjasama dengan warnet TOBACOM mengadakan pelatihan dasar Internet di warnet TOBACOM jl Sisinga mangaraja no 48 A Parapat.

Mengingat terbatasnya ruangan, maka proses pelatihan yang diikuti oleh pelajar, organisasi kepemudaan dan guru ini dibagi menjadi beberapa kelompok di mulai tanggal 02 hingga 05 November 2010. Pelaksaan pembukaan dihadiri oleh Besli Simanjuntak mewakili Asm Modern chanenel Area Sumut, Marhat Sinaga mewakili Spv plasa parapat dan Jonson Hutajulu Pengelolah warnet TOBACOM.

Mewakili Asm Modern Channel area Sumatra Utara, Besli Simanjuntak dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pengelolah warnet TOBACOM yang telah bersedia menyediakan tempat dan infrastruktur lainya untuk digunakan pada saat pelatihan, masih dalam sambutannya Besli juga menyampaikan bahwa dunia saat ini tidak akan lepas dari yang namanya ICT khususnya komunikasi data baik itu pendidikkan, pemerintahan maupun organisasi kepemudaan. Diakhir sambutannya Besli berharap kiranya pelatihan ini dapat dijadikan titik tolak untuk kita untuk menguasai teknologi serta dapat mengurangi kesenjangan digital yang masih terjadi di tengah masyarakat.

Ditempat terpisah Jonson Hutajulu sebagai pengelolah warnet TOBACOM yang juga ketua KNPI parapat menyampaikan bahwa pelatihan ini diadakan sebagai salah satu langkah untuk menghilangkan paradigma yang beredar di masyarakat bahwa internet itu negatif, pada dasarnya sisi positif dari internet itu sangat banyak sebagai contoh internet dapat di jadikan rujukan ilmu bagi para pelajar sekaligus ingin mensosialisasikan internet dikalangan pelajar dan pemuda khususnya di daerah parapat tegas Hutajulu. Disadari atau tidak, secara langsung atau tidak internet telah memudahkan seseorang dalam menimba ilmu, kalau dulu waktu saya sekolah untuk membuat suatu kliping saya harus mencari surat kabar bekas untuk mengambil gambar yang di butuhkan, saat ini pelajar sangat gampang untuk membuat sebuah kliping tinggal mencari di internet gambar-gambar yang dibutuhkan sudah tersediah sesuai kebutuhan terang Hutajulu.

Dalam Hal ini intinya saya hanya ingin berbuat baik dan positif, tinggal bagaimana prediksi masyarat terhadap saya, terserah mereka menilai baik atau buruknya kegiatan ini, saya berharap pada PT Telkom agar kegiatan ini dapat berkelanjutan dan berkesinambungan agar masyarakat yang belum mengetahui apa itu internet dapat segera mengetahui internet itu dengan benar dan sehat tegas Hutajulu

Abdi R - Post to Blog

2 komentar:

beslish14.blogspot.com mengatakan...

mantap... buat Telkom, yang peduli dgn pendidikan di tanah air khususnya buat daerah Prapat.
Trima kasih buat PT.Telkom Siantar

Salam Tano Batak......
Riko saragih

Naga Niel mengatakan...

Mantap Telkom... Mantap TobaCom... Sering sering ya... Pihak telkom jangan pelit pelit mengeluarkan dana untuk hal yg bermanfaat.. hehehe