04 April 2009

Speedy Learning Center


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjR3DtqbY3Q0f5lON7m4yY_8YxrYJ-1u8LmpSSG9n291w3HLkSQDAQJVoudkMegHa_VkqqWNX7auy5duOg0GM7wuSAGw0P_4euiWepxm6hsHaD6EGXqh8ECTElR_fT56_B029tOUi0mLEIn/s200/slc2https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjNGiFTKajNHymdNYbkFHEemMdN4h6Sk7qRKOu7iBSF0SmObQ5KBN2cjKLnFOaBQHY4cNjypGAO2kmKQMQ7JsAlI7YnYikNOt0hVm_Y2qWrlVeEaYzayBRV1DURqME0Py1OX-1BaDEFpd03/s200/slc

Media informasi terus berkembang seiring kemajuan dunia teknologi. Masyarakatpun dituntutmengerti dan mampu memanfaatkan wadah informasi digital. Sehingga tidak patut lagi ada anak bangsa yang asing dan merasa aneh ketika menyaksikan kegiatan serat digital terus yang menjamur di negeri ini.

Menyadari hal itu, PT Telekomunikasi Indonesia.Tbk (Telkom) terus membangun layanan berbasis internet. Salah satu langkah tersebut adalah dengan mengembangkan pusat belajar dan interaksi digital yang diberi nama : Speedy Learning Center (SLC). Wadah pelatihan yang di kembangkan di tiap Kantor Daerah Telekomunikasi ini telah menuai sukses dan telah memberi harapan baru bagi dunia pendidikan untuk ikut serta dalam mencerdaskan anak bangsa di bidang Information & Communication Technology (ICT), yang nantinya diharapkan seluruh anak bangsa tidak gagap teknologi (gaptek).

Program ini juga dimaksudkan sebagai upaya untuk mengurangi kesenjangan digital yang masih terjadi di tengah masyarakat. Dengan harapan tersebut, SLC sangat patut dan layak disebut sebagai pusat pelatihan ICT. Menariknya lagi, layanan yang bermutu di SLC ini bisa dinikmati masyarakat secara cuma-cuma atau dalam bahasa kerennya Gratis. pengguna laptop pun dengan leluasa bisa memanfaatkan SLC ini setiap saat sesuai dengan keperluan masing-masing.

Pembentukan SLC ini juga telah melahirkan komunitas-komunitas berbasis digital yang tersebar di seluruh daerah jangakauan Telkom yang ada di Indonesia, seprti halnya komunitas Sekolah Online dan komunitas generasi digital. Berbagai programpun terus digalakan dengan tema Membangun Masyarakat Cerdas Bersama Telkom, dengan sasaran Satu Juta Pelajar di Sumatera Paham dan Mengerti Internet.

PT Telkom sebagai satu-satunya perusahaan telekomunikasi milik bangsa Indonesia mempunyai kewajiban memberikan penguasaan teknologi dan informasi bagi seluruh lapisan masyarakat melalui internet, tentunya harus dipermudah dan diefisienkan. Efisien tersebut diperoleh dari segi waktu dikarenakan akses internet dengan menggunakan layanan Speedy sangatlah cepat, sementara dari segi kemudahan dengan adanya SLC maka masyarakat yang ingin mengakses internet tidak dibebani biaya apapun alias Gratis



Posting by : AbdiR

1 komentar:

My mengatakan...

para pelanggan speedy pnya komunitasnya gk yak??
kebetulan saya adalah salah satu pelanggan speedy,,