06 Juli 2010

Giat Teknologi Internet Warnai Jambore Daerah Sumatera Utara 2010 Di Sibolangit





Sibolangit (04/07) Intranet Sumut.

Ajang pesta Pramuka Penggalang putra-putri Se-Sumatera Utara yakni Jambore daerah Sumatera Utara (Jamdasu) tahun 2010 yang dibuka secara resmi Gubernur Sumatra Utara, H.Syamsul Arifin SE, Sabtu (03/07) kemarin di bumi perkemahan Among Wiyata Eka Bakti Taruna Tama, Sibolangit, Deli serdang. Jamdasu yang di gelar satu kali dalam 5 (lima) tahun tersebut diikuti dari berbagai kota kabupaten Sumatra Utara dan dihadiri pengamat pramuka dari negara sahabat.

Turut hadir mensukseskan event pramuka penggalang putra-putri se-sumatera utara, manager CS area Sumut, Nanan Wiryana bersama Mardison (DC Regional) dan Asman CO Kabanjahe, Selamat Riady serta Supervisor Plasa Sibolangit, Antonius Tampubolon, sekaligus melihat dari dekat pelaksanaan promo produk dan pelatihan (Giat Teknologi) internet, yang menjadi salah satu agenda pramuka penggalang putra-putri Jamdasu 2010.

Asman CO Kabanjahe, Selamat Riady dan Supervisor Plasa Sibolangit, Antonius Tampubolon dalam keterangan mengatakan, partisipasi Telkom Sumut dalam event pramuka penggalang putra-putri se-sumatera utara ini adalah berkat kerjasama yang sinerji antar unit DCS, DIVA, Infratel sehingga Telkom Sumut dapat menyiapkan tiga titik lokasi area bebas internet.

Selain menggelar sales dan promo produk, lanjut Sembiring, Telkom Sumut juga diberikan ruangan khusus untuk pembelajaran internet, mengingat terbatasnya ruangan dan waktu, maka pembelajaran internet yang diberi tema Giat Teknologi Internet yang menggunakan speedy broadband access, diantaranya sejumlah 900 pramuka penggalang putra-putri masing-masing kwarcab yang dibagi beberapa sesion diwajibkan mengikuti pelatihan dasar Internet Sehat.

Sugiyato bersama Abdi Rosandi yang bertindak sebagai trainer internet saat event tersebut menjelaskan, minat dan kemauanan para pramuka penggalang putra-putri untuk mengikuti pembelajaran internet sehat sangat besar sekali, mengingat terbatasnya waktu yang diberikan, kita berupaya memperkenalkan cara sehat memasuki dunia maya melalui akses Speedy dengan ringkas dan tepat.

Yang kita tekankan, kata Sugiyanto, kunci utamanya adalah bagaimana cara mereka mempergunakan internet untuk kepentingan dunia pendidikan dan masa depan mereka dan terhindar dari perbuatan yang negatif, sebagai calon pemimpin bangsa yang kredibel dan bertanggung jawab, cinta tanah air sama dengan mencintai produk dalam negeri sendiri, itulah Telkom Speedy!, jelasya.

Lebih Lengkap...